Apa fungsi dari Bakerlok  ini? Walaupun seringkali disebut, tetapi tidak semua orang mengetahui dengan pasti fungsi dari Bakerlok ini. Nama umum untuk Bakerlok ini adalah thread locking compound. Bakerlok digunakan untuk mencegah terlepasnya thread saat mengebor semen di dalam casing shoe track. Biasanya diberikan dari Guide Shoe sampai Float Collar. Jadi tidak semua rangkaian casing diberikan Bakerlok mengingat harga satu set Bakerlok ini berkisar $28 untuk digunakan kurang lebih 5 joint casing. Jika tidak menggunakan Bakerlok, biasanya Oil Company akan mengelas thread sebanyak 6 titik untuk mencegah terlepasnya thread. Tetapi Bakerlok lebih kuat dibandingkan las 6 titik. Bahkan dalam kesalahan pengelasan, kekuatan casing akan melemah. Sehingga dalam pengelasan ini akan terdapat resiko. Selain itu Bakerlok juga bagus dalam hal lubricity, leak-proof seal, dan bertahan pada suhu tinggi dibandingkan dengan standar dope yang lazim digunakan.

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top